Rabu, 07 Mei 2014

Alhamdulillah, sobat muda dalam rangka menebar dakwah Islam di penjuru nusantara, Elfata bakal bagi-bagi majalah gratis untuk kamu dan teman-temanmu! Bener nih, caranya mudah lagi:
1.    Pastikan kamu salah satu dari yang berikut,
•    Ikatan remaja masjid/ DKM
•    Organisasi kepemudaan
•    Sie kerohanian Islam
•    Perpustakaan sekolah/pesantren/masjid
•    Kegiatan lomba, seminar atau kajian islam
•    Lembaga yang lain kamu bisa usulkan deh
2.    Kamu dan lembagamu akan mendapatkan 20-30 majalah elfata gratis. Majalah yang  kamu peroleh tersebut tidak boleh diperjualbelikan, hanya halal dibagikan secara gratis.
3.    Kirimkan proposal permohonan ke alamat redaksi elfata di Perum Griya Manang Permai no 4 Tangkil Baru 03/07 Grogol Sukoharjo Jawa Tengah 57522. Atau bisa juga kamu scan dan kirimkan via email ke alamat = redaksielfata@gmail.com
4.    Lembaga atau organisasi yang telah mengirimkan proposalnya dan sampai ke meja redaksi bisa memantau lewat website resmi elfata di www.majalah-elfata.com

Penulis : Ari Panjang


Kali ini saya akan sharing tentang paket majalah sakinah  gratis, jika ada yang berminat silahkan baca ketentuan dibawah ini
  1. BUKAN UNTUK KOLEKSI PRIBADI
  2. Kalau mau dibagikan ke teman kantor/tetangga/anggota jamaah pengajian, kami beri 20 majalah dengan judul yang sama
  3. Kalau untuk perpustakaan atau ruang bac, kami beri 20 majalah dengan judul yang berlainan
  4. Biaya kirim ditanggung pemesanan dengan ketentuan sebagai berikut ; Jawa dan Bali 25rb ; Sumatera, Kalimantan, NTB 35rb ; Sulawesi, NTT, Maluku 45rb: Papua (Jayapura 75rb, selain Jayapura 100rb)
  5. Setelah biaya ditransfer, mohon sms ke 081 7062 6660 dengan format sebagai berikut: PMGnama penerimaalamat lengkap penerimatgl transferBCA/BNI/MANDIRI/MUAMALAT. Jika untuk ruang baca/perpustakaan, setelah PMG mohon ditambah RUANG BACA/PERPUSTAKAAN
  6. Rekening majalah sakinah ; BCA 785.0265.253, BNI 011.2274.385, MANDIRI 138.000.6285.378, MUAMALAT 521.0270.822. semua atas nama Moh. Juwari Misbahul Munir
Jika anda berminat silahkan menghubungi 081 7062 666 


Penulis : Ari Panjang


Sumber : Majalah Nikah Sakinah, www.majalahsakinah.com

Rabu, 23 April 2014

Mahram dalam islam sangat penting karena mahram berhubungan dengan perihal pernikahan dan aurat, berikut tabel mahram dalam islam . . . . . . .

Sabtu, 01 September 2012

Anakmu bukanlah milikmu,
Mereka adalah putra putri Sang Hidup,
Yang rindu akan dirinya sendiri.
Mereka lahir lewat engkau,
Tetapi bukan dari engkau,
Mereka ada padamu, tetapi bukanlah milikmu.
Berikanlah mereka kasih sayangmu,
Namun jangan sodorkan pemikiranmu,
Sebab pada mereka ada alam pikiran tersendiri.
Patut kau berikan rumah bagi raganya,
Namun tidak bagi jiwanya,
Sebab jiwa mereka adalah penghuni rumah masa depan,
Yang tiada dapat kau kunjungi,
Sekalipun dalam mimpimu.
Engkau boleh berusaha menyerupai mereka,
Namun jangan membuat mereka menyerupaimu,
Sebab kehidupan tidak pernah berjalan mundur,
Ataupun tenggelam ke masa lampau.
Engkaulah busur asal anakmu,
Anak panah hidup, melesat pergi.
Sang Pemanah membidik sasaran keabadian,
Dia merentangkanmu dengan kuasanya,
Hingga anak panah itu melesat jauh dan cepat.
Bersukacitalah dalam rentangan tangan Sang Pemanah,
Sebab dia mengasihi anak-anak panah yang melesat laksana kilat,
Sebagaimana dikasihi-Nya pula busur yang mantap.

Oleh Kahlil Gibran


Jika anak dibesarkan dengan celaan, ia belajar memaki

Jika anak dibesarkan dengan permusuhan, ia belajar berkelahi

Jika anak dibesarkan dengan ketakutan, ia belajar gelisah

Jika anak dibesarkan dengan rasa iba, ia belajar menyesali diri

Jika anak dibesarkan dengan olok-olok, ia belajar rendah diri

Jika anak dibesarkan dengan iri hati, ia belajar kedengkian

Jika anak dibesarkan dengan dipermalukan, ia belajar merasa bersalah

Jika anak dibesarkan dengan dorongan, ia belajar percaya diri

Jika anak dibesarkan dengan toleransi, ia belajar menahan diri

Jika anak dibesarkan dengan pujian, ia belajar menghargai

Jika anak dibesarkan dengan penerimaan, ia belajar mencintai

Jika anak dibesarkan dengan dukungan, ia belajar menyenangi diri

Jika anak dibesarkan dengan pengakuan, ia belajar mengenali tujuan

Jika anak dibesarkan dengan rasa berbagi, ia belajar kedermawaan

Jika anak dibesarkan dengan kejujuran dan keterbukaan, ia belajar kebenaran dan keadilan

Jika anak dibesarkan dengan rasa aman, ia belajar menaruh kepercayaan

Jika anak dibesarkan dengan persahabatan, ia belajar menemukan cinta dalam kehidupan

Jika anak dibesarkan dengan ketentraman, ia belajar berdamai dengan pikiran